Rabu, 14 Maret 2012

Jalan menuju KUA Kubung Masih Berbatu-batu

Koto Baru Solok,
Sebagai salah satu Kantor Pelayanan Publik di Kabupaten Solok, KUA Kec. Kubung yang selalu didatangi oleh tamu yang tidak menentu, sarana dan prasarana selalu menjadi prioritas utama dalam memberikan pelayanan sehingga tidak memberi dampak negatif terhadap tamu yang berkunjung.

Meskipun terletak di belakang kantor KPU kab.Solok, Kantor KUA Kec. Kubung bisa didatangi oleh tamu dari luar daerah bahkan pernah dikunjungi oleh tamu dari Spanyol, Brazil, Amerika untuk melangsungkan acara yang sakral yakni prosesi akad nikah.
Dengan kondisi jalan yang masing berbatu-batu memberi kesan kurangnya perhatian Pemerintah terhadap jalan yang panjangnya hanya 300 meter ini. Berbagai upaya telah dilakukan oleh Kepala KUA Kec. Kubung, Drs. H. Rifa'i seperti melakukan penimbunan dan pengecoran walaupun hanya disekitar perkantoran, jalanan sepanjang 300 meter tersebut membutuhkan dana yang masih lumayan besar, karena itulah masih menjadi kendala bagi dua Kantor yang letaknya berdampingan ini.
Bantuan partisipasi jalan yang pernah dijanjikan oleh salah satu anggota dewan belum juga terealisasi, sampai sekarang janji-janji itu hanya tinggal janji. Bahkan bantuan telah diajukan pada Pemerintahan Daerah.
Selama ini beberapa perbaikan dalan dilakukan dengan menimbun jalanan dengan bekas material dari perbaikan Kantor KUA itu sendiri. Dan juga dibantu oleh UPTD DIKSAR Dinas Pendidikan Kab.Solok yang kantornya berhadapan dengan KUA Kubung, supaya tidak  lagi terlihat seperti jalanan sawah yang kebetulan perkantoran terletak disebelah sawah.
"Kalau jalan menuju kantor lebih baik, orang-orang yang akan melangsungkan akad nikah merasa nyaman dan tidak mengalami masalah kalau cuaca dalam kondisi hujan" ujar Drs. H. Rifa'i. 
Terkadang proyek yang kecil terabaikan arena masih banyak proyek-proyek besar yang akan dikerjakan oleh beberap instansi terkait.
Diharapkan sesegera mungkin Pemerintah merealisasikan perbaikan jalan yang lebarnya hanya 4 meter ini, tambah Rifa'i.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar